KOTA BATU – Komitmen dunia pendidikan dalam menjaga lingkungan hidup kembali mendapat apresiasi. Sebanyak lima sekolah di Kota Batu berhasil meraih Penghargaan Adiwiyata Mandiri dan Adiwiyata Nasional Tahun 2025 dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Badan Pengendalian Lingkungan Hidup (LH/BPLH).
Penghargaan tersebut diserahkan secara simbolis oleh Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Batu, Dian Fachroni, bertepatan dengan agenda penyampaian Surat Keputusan (SK) PPPK Paruh Waktu, yang berlangsung di Balai Kota Among Tani, Selasa (16/12/2025).
Dian Fachroni menyampaikan, penghargaan Adiwiyata merupakan bentuk pengakuan atas konsistensi sekolah dalam menciptakan lingkungan belajar yang bersih, sehat, dan berkelanjutan.
“Setiap pohon yang tumbuh adalah harapan bagi masa depan, khususnya untuk Kota Batu. Sekolah-sekolah ini telah menunjukkan komitmen nyata dalam membangun generasi yang peduli lingkungan,” ujar Dian.
Daftar Sekolah Penerima Penghargaan Adiwiyata 2025 di Kota Batu
Adapun sekolah yang menerima Penghargaan Adiwiyata Mandiri, yaitu:
SDN Torongrejo 01
SDN Sumbergondo 02
Sementara untuk Penghargaan Adiwiyata Nasional, diraih oleh:
SDN Torongrejo 03
SMP Negeri 01 Batu
SMP Muhammadiyah 08 Batu
Menurut Dian, pencapaian ini menjadi bukti bahwa program Adiwiyata mampu menumbuhkan kesadaran lingkungan sejak dini melalui peran aktif sekolah.
Ia juga berharap, sekolah yang telah meraih Adiwiyata Mandiri dapat meningkatkan prestasinya ke tingkat Adiwiyata Nasional pada tahun mendatang.
> “Penghargaan Adiwiyata Mandiri dan Nasional ini diberikan langsung oleh Menteri LH/BPLH di Jakarta pada 11 Desember 2025. Pemerintah Kota Batu berperan mendampingi serta memfasilitasi proses pencapaiannya,” jelasnya.
Dorong Terwujudnya Generasi Hijau
Lebih lanjut, Dian Fachroni menegaskan bahwa penghargaan Adiwiyata tidak sekadar simbol, melainkan bagian dari upaya membentuk generasi hijau yang peka terhadap isu lingkungan hidup.
“Semoga prestasi ini menjadi teladan dan inspirasi bagi sekolah lain serta masyarakat luas untuk terus melakukan aksi nyata dalam menjaga lingkungan,” pungkasnya.
Dengan pencapaian ini, Kota Batu kembali menegaskan komitmennya sebagai daerah yang mendukung pembangunan berkelanjutan melalui sektor pendidikan.jmy/frb)
