MALANG – Upaya memperkuat koordinasi dan kesiapsiagaan menghadapi potensi bencana terus dilakukan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Malang. Salah satunya melalui sinergi dengan pengelola Pembangkit Listrik Tenaga Air (PLTA) Ampelgading, Desa Purwoharjo, Kecamatan Ampelgading.
Dalam kegiatan sharing session dan sosialisasi manajemen serta kebijakan penanggulangan bencana yang digelar belum lama ini, empat personel BPBD Kabupaten Malang yang dipimpin Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik, Sadono Irawan, turut ambil bagian bersama sekitar 30 peserta dari berbagai unsur.
Kegiatan tersebut melibatkan BPBD Kabupaten Malang, manajemen PLTA Ampelgading, perwakilan PLN Nusantara Power (NP) Karangkates, Danramil dan Polsek Ampelgading, staf Kecamatan Ampelgading, serta Pemerintah Desa Purwoharjo.
Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Malang, Sadono Irawan, menegaskan pentingnya kegiatan tersebut sebagai langkah antisipatif menghadapi potensi bencana di wilayah sekitar PLTA.
“Sosialisasi ini sangat penting untuk meningkatkan kesiapsiagaan sekaligus memperkuat koordinasi lintas sektor dalam penanggulangan bencana,” ujar Sadono.
Ia menambahkan, sinergi antara BPBD, pengelola infrastruktur vital, serta unsur TNI-Polri dan pemerintah desa menjadi kunci dalam meminimalisir risiko serta mempercepat respons ketika terjadi kondisi darurat.
Sementara itu, pihak manajemen PLTA Ampelgading menyambut baik kolaborasi tersebut. Menurut perwakilan pengelola PLTA, kegiatan ini menjadi sarana penting untuk menyamakan persepsi dan memperkuat sistem komunikasi antara pengelola pembangkit dan pemangku kepentingan di wilayah sekitar.
“PLTA merupakan objek vital, sehingga koordinasi dengan BPBD dan unsur kewilayahan sangat diperlukan untuk memastikan aspek keselamatan operasional dan masyarakat tetap terjaga,” ujar perwakilan manajemen PLTA Ampelgading.
Melalui kegiatan ini, diharapkan kesadaran serta kesiapsiagaan seluruh pihak, termasuk masyarakat sekitar, semakin meningkat. Sinergi yang terbangun juga diharapkan mampu memperkuat sistem penanggulangan bencana secara terpadu di wilayah Kecamatan Ampelgading dan sekitarnya.(*)
