Sekilas Malang
Selasa, Januari 19, 2021
No Result
View All Result
Sekilas Malang
No Result
View All Result
Sekilas Malang

Manager Operasional Predator Fun Park Klarifikasi Isu 100 Karyawan Terpapar Covid-19

admin by admin
2 bulan ago
in Serba serbi
0
0
Share on WhatsappShare on FacebookShare on Twitter

Sekilasmalang.com, Kota Batu – Manager Operasional Predator Fun Park Klarifikasi Isu 100 Karyawan Terpapar Covid-19.

Manager Operasional Predator Fun Park Samuel Dwi Agus, mengklarifikasi soal isi chat grup WhatsApp (WA) dari alumni sekolah swasta yang beredar di media sosial tentang “Sekilas info Rapid test hari ini 25/11/2020 kawasan Taman Predator dan sekitarnya hasilnya 100 orang lbh positif covid 19 (dr. Ninin anakku, dengan disertai emotion sedih”, “Ati2 rek ojo mrunu sik yo” (hati-hati jangan kesana dulu-red).

Dirinya menepis, sekaligus menjelaskan perihal kabar yang menyebut 100 orang di kawasan Taman Predator Fun Park yang terkonfirmasi Covid-19.

“Tidak betul ada 100 orang yang terpapar Covid-19, oleh sebab itu manajemen melakukan revisi seluruh karyawan. Jadi hasilnya kemarin itu, sebanyak 127 orang dengan rincian 81 karyawan, 7 rekanan wahana dan 39 rekanan pasar wisata. Setelah rapid test, hasilnya hanya 3 orang yang reaktif,” terang Samuel kepada awak media, pada Kamis (26/11/2020).

Yuk Klik Juga !

Ngopi Nyaman di Kedai Kopi Lanjtar Djaya

Memelihara Kelinci Jenis Holland Lop, Dian: Begini Caranya Bagi Pemula

Samuel mengatakan, bahwasanya pihak manajemen Predator Fun Park telah bekerja sama dengan Dinas Kesehatan Pemerintah Kota Batu, melalui Puskesmas Junrejo.

“Untuk hasilnya masih belum keluar, kemungkinan bisa sampai empat sampai lima hari ke depan, baru kami informasikan. Jadi, nanti kami sampaikan sesuai petunjuk dari Puskesmas Junrejo,” kata dia.

Menurut Samuel, soal beredarnya isu miring yang diterima dari salah satu alumni sekolah swasta di Malang itu, awalnya di informasikan oleh saudaranya yang ada di Jakarta.

“Ya, jadi informasi yang tidak benar itu di forward ke saya, dan saya langsung klarifikasi tentang berita tersebut, karena saya tidak mau ini menjadi berita yang tidak benar, makanya kami harus klarifikasi terutama kepada rekan-rekan media,” tegasnya.

Samuel mengungkapkan, untuk protokol kesehatan di Predator Fun Park, pihaknya secara ketat melakukan protokol kesehatan yang sudah diterapkan oleh Dinas Kesehatan Pemerintah Kota Batu.

“Jadi semua orang yang masuk ke wilayah Predator Fun Park, sudah melakukan protokol kesehatan dengan benar. Bahkan, masyarakat setempat 50 persen karyawan kami, berasal dari warga Desa Tlekung. Maka dari itu, kami mengantisipasi soal penyebaran Covid-19 itu dengan melakukan rapid test kepada semua karyawan,” beber dia.

Saat di singgung langkah apa yang bakal dilakukan terkait dengan isu miring tersebut, lebih lanjut Samuel memaparkan, bahwa akan berkoordinasi secara internal dengan pihak management Predator Fun Park.

“Sejauh ini salah satu langkah yang kita lakukan adalah dengan mengonfirmasi kepada yang bersangkutan, apa motif dan tujuannya hingga menyebarkan informasi bohong itu. Dan selanjutnya, kami koordinasikan lebih lanjut ke pihak management Predator Fun Park,” ungkapnya.

Samuel juga menyebut, bahwa soal informasi tidak benar yang beredar itu tak berpengaruh pada tingkat kunjungan wisatawan ke Predator Fun Park.

“Soal isu miring itu, sejauh ini tidak berpengaruh ya pada wisatawan yang berkunjung ke sini. Kami juga memohon kepada rekan-rekan media, agar membantu melalui pemberitaan yang baik,” tukas dia.

Sementara itu, salah seorang pengunjung asal Kota Surabaya Leni, saat diwawancarai awak media mengatakan, bahwa jika masuk ke Predator Fun Park harus melalui protokol kesehatan terlebih dahulu secara ketat.

“Ya, mas ini tadi kita diharuskan memakai masker, kemudian oleh karyawan juga di cek suhu tubuh dengan thermo gun, selanjutnya mencuci tangan dengan wastafel yang sudah disediakan. Jadi ya, kalau menurut saya sudah baik sih soal protokol kesehatan disini. Kan jadinya aman, kalau berwisata kesini,” ungkap ibu dengan dua anak ini, yang mengaku tiap pekan berlibur ke Kota Wisata Batu.

Terpisah, Kepala Desa Tlekung Mardi mengaku tidak mengetahui, soal beredarnya isu miring dan karyawan di Predator Fun Park yang diketahui telah menjalani rapid test dan ada yang reaktif Covid-19.

“Kalau soal itu, kami Pemerintah Desa Tlekung memang belum tau, karena tidak ada laporan dari pihak Management Predator Fun Park. Justru yang kami tau dari Balitjestro, kalau ada laporan rapid test yang dilakukan kepada seluruh karyawannya,” tandas Mardi. (Eko).

Bagikan ini:

  • Klik untuk berbagi di WhatsApp(Membuka di jendela yang baru)
  • Klik untuk membagikan di Facebook(Membuka di jendela yang baru)
  • Klik untuk berbagi pada Twitter(Membuka di jendela yang baru)
  • Klik untuk berbagi di Telegram(Membuka di jendela yang baru)
  • Klik untuk mengirim ini lewat surel kepada seorang teman(Membuka di jendela yang baru)

Menyukai ini:

Suka Memuat...

Terkait

Tags: Kota Batuwisata malang

Related Posts

Bangkitkan Kembali Perekonomian Kota Batu

by admin
1 hari ago
0

Sekilasmalang.com, Ngopini - Era pandemi COVID-19 yang sudah kita hadapi selama kurang lebih 10 bulan...

Memelihara Kelinci Jenis Holland Lop, Dian: Begini Caranya Bagi Pemula

by admin
1 minggu ago
0

Sekilasmalang.com, Kota Batu - Memelihara Kelinci Jenis Holland Lop, Dian: Begini Caranya Bagi Pemula. Kelinci...

KPK Kunjungi Pemkot Batu, Ada Apa?

by admin
2 minggu ago
0

Sekilasmalang.com, Kota Batu - KPK Kunjungi Pemkot Batu, Ada Apa? Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terlihat...

Mengulas Situs Patirtaan Ngawonggo Tajinan Masa Kini

by admin
3 minggu ago
0

Sekilasmalang.com, Kabupaten Malang - Mengulas Situs Patirtaan Ngawonggo Tajinan Masa Kini. Sesuai dengan namanya, Situs...

Next Post

Sinau Bareng Hmi Wahid Hasyim Unira Malang bersama Masyarakat Daerah Aliran Sungai Bajulmati

Calon Petahana Kedapatan Mobilisasi Kades di Pilkada Bisa Didiskualifikasi

PWNU Jatim Minta Kapolda Beri Sanksi Polisi yang Tidak Netral di Pilkada

Kuatkan Barisan, Barikade Gus Bantur bareng Tim SANDI Gelar Acara Seni Budaya

Direkomendasikan

Foto: Sekda Jabar Setiawan Wangsaatmaja melalukan konferensi pers terkait perkembangan informasi penanganan COVID-19 di Jawa Barat di Ruang Press Conference Command Center, Gedung Sate

Siaga COVID-19, PIKOBAR Merambah 13 Kabupaten/Kota di Jabar

11 bulan ago
sekilas malang

Portal Berita Online Malang Raya Yang Kamu Harus Tahu

2 tahun ago
Foto: Gubernur Jabar Ridwan Kamil melakukan audiensi dengan perusahaan asal Inggris Plastic Energy Ltd. terkait pembangunan pengolahan sampah plastik jadi biodiesel, di Gedung Pakuan Kota Bandung.

Medio 2020 Dimulai di Jabar, Pembangunan Pengolahan Sampah Plastik Jadi Biodiesel 

12 bulan ago
Foto: Sejumlah aktivitas penyemprotan disinfektan oleh petugas Gugus Tugas Penanggulangan COVID-19 yang tersebar di desa- desa seluruh Jabar.

Penyemprotan Disinfektan Serentak, dari Jabar untuk Indonesia Lawan COVID-19

10 bulan ago

Topik

Acara berita Corona Virus Covid 19 DPRD Dr Umar Usman Ekonomi hmicabangmalang HMSanusi IPNU Jakarta Jawa Barat Jawa Timur Kabupaten Malang kediri kkn-t Kota Bandung Kota Batu Kota Malang kpu Lathifah Shohib Didik Budi Muljono LADUB Mahasiswa mahasiswa UMM Mahasiswa Unira malang Malang Raya Nahdlatul Ulama Ngopini Pariwisata PCNU Kabupaten Malang Pendidikan Peristiwa Pilkada 2020 polres PSBB Relawan Pencegahan Covid-19 Ridwan Kamil sekilasmalang sekilasnasional Serba Serbi Sosial Unira Malang Universitas Brawijaya Universitas Muhammadiyah Malang Uu Ruzhanul Ulum
Sekilas Malang

Copyright © 2020 Sekilas Malang | Mediane Arek Malang.

Tentang Kami

  • Profil
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer
  • Informasi Iklan dan Peliputan

Media Sosial

No Result
View All Result
  • Covid-19
  • Sekilas Nasional
  • Pendidikan
  • Pariwisata
  • Kesehatan
  • Olahraga
  • Sosial
  • Politik
  • Ngopini
  • Serba serbi

Copyright © 2020 Sekilas Malang | Mediane Arek Malang.

Login to your account below

Forgotten Password? Sign Up

Fill the forms bellow to register

All fields are required. Log In

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In
Go to mobile version
loading Batal
Tulisan tidak terkirim - cek alamat surel Anda!
Cek surel gagal, silahkan coba kembali
Maaf, blog Anda tidak dapat berbagi tulisan lewat surel.
%d blogger menyukai ini: